Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Akibat Sempat Viral, Akhirnya Wakil Bupati Tangerang Turun Langsung Tinjau Program RTLH di Kecamatan Kresek

Kamis, 06 November 2025 | 21:37 WIB Last Updated 2025-11-06T14:37:49Z

 

Wakil Bupati Tangerang, Hj. Intan Nurul Hikmah meninjau kondisi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kecamatan Kresek

Editor : Tri Wahyudi, RealitaNews.co.id_
‎Kamis, 6 November 2025.


KABUPATEN TANGERANG  - Wakil Bupati Tangerang, Hj. Intan Nurul Hikmah, akhirnya meninjau langsung kondisi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kecamatan Kresek, termasuk milik Salim (47) warga masyarakat Kp.Lebak Baru Rt. 015/001 Desa Renged Kecamatan Kresek, yang berprofesi sebagai pelatih Sepak bola anak - anak (SSB) yang Viral di berbagai Platform Media Sosial


Dalam kunjungannya tersebut, Wakil Bupati  Tangerang yang didampingi Camat Kresek(Eka Fathussidki S.STP), Kades Renged (Wawan) serta unsur Forkopimcam Kresek, juga H. Retno Juarno SH Wakil Ketua Karang Taruna Kabupaten Tangerang, (06/11/2025) 


“Alhamdulillah, hari ini saya bisa hadir langsung melihat kondisi rumah milik pak Salim (47) yang memang sudah sangat layak untuk segera diperbaiki. Dan saya pastikan Minggu depan Insya Allah, sudah mulai dilakukan rehab atau perbaikan, agar rumah yang ditempati bersama keluarganya, bisa lebih aman, nyaman, sehat dan layak huni,” ujar Intan Nurul Hikmah


"Apresiasi atas dukungan teman - teman lembaga, media, baik cetak maupun online yang turut menyebarkan informasi mengenai program - program Pemerintah Kabupaten Tangerang. 


Karena peran teman - teman sangat penting dalam membantu menyampaikan informasi kepada masyarakat dan Pemerintah Daerah. Dengan begitu, masyarakat juga bisa mengetahui langsung apa yang Pemerintah lakukan untuk melayani dan membangun Daerahnya,”ungkap Intan Nurul Hikmah


Program bedah rumah tersebut saat ini menjadi skala prioritas dan bagian dari suatu komitmen Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat.


"Saya berharap program rehabilitasi rumah tidak layak huni bagi masyarakat dapat memberikan dorongan positif terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat serta semakin banyak warga Kabupaten Tangerang yang bisa menempati rumah yang lebih layak, sehat, dan aman," tuturnya.


Sementara itu H.Retno Juarno SH, menilai program rumah layak huni di masing - masing wilayah menjadi tanggung jawab moral kita bersama. Peran pemerintah Kecamatan dan Pemerintah Desa lebih tanggap dan peka terhadap kondisi warganya. "Jangan sampai ada warga yang diketahui membutuhkan bantuan justru lebih dulu diketahui oleh pihak luar dibanding Pemerintah sendiri," ujarnya


Karena masyarakat sekarang sudah pintar dan "Melek" teknologi. Disini rasa kepedulian sosial harus lebih menjadi dasar setiap langkah kebijakan, sebab bukan hanya sekadar bangunan fisik, melainkan simbol kepedulian dan perhatian kita semua terhadap sesama. Pemerintah juga harus hadir dengan hati, bukan hanya dengan program,” ucap Retno Juarno


"Transparansi, objektivitas, dan rasa keadilan sosial dalam menentukan penerima manfaat itu sangat penting khususnya dalam aspek pemerataan dan keadilan sosial.


“Peran pengelola Program RTLH Kecamatan Kresek harus benar - benar memverifikasi data sesuai fakta di lapangan dengan baik, agar bantuan tersebut tepat sasaran dan menyentuh langsung masyarakat yang membutuhkan, bukan karena kedekatan atau kepentingan tertentu,"ucapnya


Sementara Salim (47) pemilik rumah yang dikunjungi, Wakil Bupati Tangerang, menyampaikan rasa syukur dan terharu, serta ucapan terima kasihnya kepada pihak Pemerintah Desa, Kecamatan, dan Bu Wakil Bupati Tangerang. 


“Terima kasih sekali kepada Bu Wakil Bupati, Pak Camat, dan pak Kades yang sudah mau mendengar keluhan kami. Selama ini kami hanya bermimpi dan berdoa agar rumah kami. 

"Alhamdulillah sekarang doa kami didengar dan akan segera diperbaiki,” ucap Salim dengan mata berkaca - kaca.


Sedangkan Camat Kresek Eka Fathussidki S.STP, mengatakan, Jika kunjungan tersebut menjadi bukti nyata bahwa Pemerintah Daerah dalam hal ini akan terus hadir dan berupaya memberikan pelayanan terbaik hingga ke pelosok kampung dan Desa - desa lainnya, guna memastikan tidak ada warga Kecamatan Kresek yang tertinggal dalam mendapatkan hak atas hunian yang layak,"tegasnya


Menurut Saya, Pelayanan kepada masyarakat di Desa tidak cukup hanya dari balik meja. Kita juga harus turun langsung melihat kondisi warganya, karena itu merupakan tanggung jawab kita bersama,” ujar Camat Kresek


Perlu diketahui, setiap tahunnya, Pemerintah juga telah menargetkan rehabilitasi sebanyak 1.000 rumah tidak layak huni (RTLH) di wilayah Kabupaten Tangerang.


“Sejak beberapa tahun lalu, kita juga terus berupaya agar rumah - rumah yang tidak layak huni di Kecamatan Kresek, bisa segera diperbaiki,"ungkap Eka Fathussidki


Karena selain memberi manfaat sosial, program tersebut juga membuka lapangan kerja baru dan menggerakkan ekonomi lokal,” jelasnya.


"Terima kasih atas kunjungan Bu Wakil Bupati Tangerang hari ini. Kehadiran beliau memberi semangat bagi kami Pemerintah Kecamatan dan Desa untuk lebih cepat menindaklanjuti dan memastikan program RTLH ini benar - benar tepat sasaran, Karena program RTLH juga bertujuan mengurangi dan mencegah timbulnya kawasan kumuh, dan mendukung kebijakan Nasional Satu Juta Rumah," ujarnya


Terakhir Camat Kresek berjanji, Semoga dengan adanya program rehabilitasi rumah tidak layak huni ini, nantinya masyarakat kita bisa lebih bersemangat untuk berusaha meningkatkan kesejahteraannya karena bisa menempati rumah yang lebih nyaman, aman," pungkasnya





(Red/Yanto)