Realitanews.co.id | BOGOR – Upaya menjaga kelestarian lingkungan terus diperkuat melalui kolaborasi berbagai elemen masyarakat. PT Acer Indonesia kembali menggelar Gerakan Sayang Bumi di Sentul, Bogor, Senin 19 Januari 2026, yang tahun ini menekankan pentingnya edukasi lingkungan untuk generasi muda.
Lebih dari 300 peserta, terdiri dari guru, siswa, awak media hingga mitra Acer Indonesia, terlibat aktif dalam kegiatan yang menjadi wadah pembelajaran langsung tentang pentingnya menjaga kelestarian alam. Selain menanam 2.000 bibit pohon, para peserta juga mengikuti sesi edukasi mengenai peran individu dan industri dalam mengurangi jejak karbon.
President Director Acer Indonesia, Leny Ng, menyatakan bahwa fokus program tahun ini bukan hanya menanam pohon, tetapi menanamkan kesadaran lingkungan sejak dini.
“Gerakan Sayang Bumi bukan sekadar aksi penanaman, tetapi upaya jangka panjang membangun generasi peduli lingkungan. Keterlibatan sekolah dan anak-anak menjadi kunci agar gerakan ini terus hidup,” ungkap Leny.
Program Gerakan Sayang Bumi telah berjalan sejak 2022 dan kini memasuki tahun kelima. Dengan mengusung tagar #SayangBumi, Acer berharap langkah kolaboratif seperti ini dapat memicu partisipasi lebih luas dari masyarakat maupun perusahaan lain.
Acer juga menilai bahwa pelibatan komunitas dan institusi pendidikan dapat memperkuat nilai keberlanjutan yang ingin dibangun, sehingga aksi menanam pohon tidak berhenti sebagai kegiatan seremonial.
Dengan konsistensi yang terus dipertahankan, Gerakan Sayang Bumi diharapkan menjadi platform berkelanjutan yang menumbuhkan budaya peduli lingkungan di Indonesia.(Red).
